Jahe Merah ( Zingiber officinale ) adalah tanaman obat yang mendunia. Jahe populer sebagai tanaman obat di berbagai negara seperti China. Sudah ribuan tahun jahe digunakan dalam ramuan untuk menghangatkan tubuh dan menambah energi. Ramuan jahe dipercaya mampu membawa ramuan obat agar bisa diedarkan keseluruh tubuh.
Jahe juga populer dalam dunia pengobatan di India, Thailand, Arab Saudi, Filipina, dan Malaysia. Meski berasal dari kawasan tropis, kerabat kunyit itu juga disukai warga Eropa. Warga di sana mengolah jahe sebagai penganan untuk memberi rasa hangat saat musim dingin.
Di Indonesia jahe merah sangat populer sebagai tanaman obat. Para herbalis meresepkan jahe merah untuk membantu menyembuhkan berbagai penyakit seperti migrain, pusing - pusing, melancarkan peredaran darah, memperbaiki pencernaan, perut kembung, encok, pegal linu, masuk angin, dan influenza. Menurut beberapa penelitian jahe merah juga berefek mengencerkan darah yang bekerja seperti aspirin dan sangat baik untuk meningkatkan vitalitas pria yang menurun seiring bertambahnya usia.
Jahe merah sebagai obat karena memiliki kandungan senyawa aktif seperti gingerol, oleoresin, minyak atsiri, lebih banyak dari pada jenis jahe yang lain. Selain memiliki manfaat yang banyak, jahe merah memiliki efek buruk bagi penderita maag karena kandungan zat gingerol bisa membuat rasa panas seperti terbakar.
Sumber : Trubus, dan berbagai sumber lainnya
////////////////////////////////////////////////
Mohon disebarkan/share Artikel ini agar yang tidak tahu menjadi tahu, yang tahu menjadi tambah mengerti. Terimakasih sudah berkunjung.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
- Komentar positif teman-teman sangat berarti agar bermanfaat dan berkembang menambah pengetahuan.
- Klik " Subsrcibe by Email " untuk mengetahui pemberitahuan komentar lewat email anda.
Mohon maaf lahir bathin apabila Saya ada salah.